Ingin Beli Hunian Cluster? Simak Berbagai Keuntungannya!

Saat ini rumah tipe cluster menjadi yang paling diminati masyarakat Indonesia. Rumah cluster sendiri merupakan tempat tinggal yang dibangun secara berkelompok pada satu wilayah, paling mudahnya Anda bisa temukan rumah jenis cluster di perumahan dengan konsep kompleks dengan beragam fasilitas. Salah satu rumah tipe cluster yang populer saat ini ada di daerah area BSD.

Memilih tinggal di rumah cluster, tentu saja memberikan banyak keuntungan bagi Anda. Salah satunya Anda bisa mendapatkan rumah yang nyaman dan juga memiliki fasilitas yang lengkap.

Keuntungan Tinggal Di Rumah Cluster

Berikut beberapa keuntungan jika Anda memilih rumah cluster.

1. Fasilitas Lengkap

Pertama, Anda akan menemukan rumah cluster dengan konsep rumah yang modern. Sudah pasti rumah tipe ini memiliki fasilitas kawasan yang sangat lengkap. Bahkan, Anda tidak perlu heran, karena memang para pengembang untuk rumah tipe cluster mengunggulkan fasilitas yang ada di dalam perumahan.

Beberapa fasilitas yang bisa anda temukan pada rumah cluster adalah sistem keamanan 24 jam tidak hanya oleh security tapi CCTV di sekitar area rumah. Rumah cluster umumnya memiliki one gate system, sarana ibadah yang lengkap, area terbuka hijau, taman bermain anak bahkan ada pula clubhouse.

Untuk fasilitas di dalam rumah tentunya merupakan tipe fasilitas fully furnished. Rumah juga sudah dilengkapi dengan AC dan TV LED.

Rumah cluster juga didukung dengan adanya infrastruktur yang memadai. Mulai dari fasilitas air yang bersih, kabel listrik di bawah tanah yang sangat aman hingga jalanan cluster yang cukup lebar. Bahkan pada tipe rumah cluster terdapat fasilitas smart home system yang mendukung hiburan anda di rumah bersama keluarga.

2. Nyaman Untuk Keluarga

Rumah tipe cluster juga sangat nyaman terutama untuk keluarga karena merupakan rumah yang dibangun cukup jauh dari pusat keramaian. Jadi sudah pasti rumahnya sangat nyaman dengan lingkungan yang tenang dan minim polusi udara.

Anda mungkin hanya akan menemukan kesibukan di rumah tipe cluster pada saat hari libur atau weekend saja. Karena para penghuninya di hari kerja kebanyakan melakukan aktivitas di luar rumah bahkan sepanjang hari. Anda sudah pasti bisa menemukan lingkungan yang asri di area cluster ini, cocok sekali sebagai tempat tinggal bagi yang memiliki anak.

3. Punya Banyak Unit

Jika memilih rumah tipe cluster, tidak perlu khawatir karena biasanya terdapat banyak unit pada satu kompleks atau lingkungan. Rumah-rumah tersebut akan terbagi pada beberapa blok dan pada satu blok umumnya terdiri dari 5 sampai 10 rumah saja.

Jadi tidak perlu khawatir, masalah kenyamanan bertetangga karena Anda tetap bisa punya tetangga untuk berinteraksi dan tercipta lingkungan sosial yang nyaman. Ketika beli rumah di perumahan cluster, maka Anda bisa memilih tipe unit yang dibutuhkan. Bahkan jika ingin memilih lebih dari satu unit untuk berinvestasi juga sangat bisa dilakukan.

4. Jadi Sarana Investasi

Investasi merupakan kegiatan yang sangat tepat dilakukan untuk masa depan yang lebih baik. Jika ingin melakukan investasi di bidang properti, maka salah satu pilihan investasi yang cukup menjanjikan adalah dengan memilih rumah cluster. Apalagi jika Anda memilih rumah cluster dengan lokasi strategis dan dekat dengan fasilitas publik.

Rumah tipe cluster memiliki bangunan dan juga tempat yang punya banyak keunggulan sehingga menjadi nilai tambah pada hunian. Tidak heran mengapa rumah cluster disebut menjadi pilihan investasi yang menguntungkan sebab menilai jualnya bisa tinggi. Belum tentu saja dari tahun ke tahun harga lemah cluster ikut meningkat.

Memilih Rumah Tipe Cluster

Untuk yang berencana memilih rumah tipe cluster berikut beberapa tips yang harus dilakukan.

  • Yang pertama kali harus dilakukan adalah dengan merencanakan dana terlebih dahulu. Karena rumah cluster harganya mahal, maka anda harus merencanakan budget secara matang agar tidak membuat beban finansial di masa depan. Pastikan memiliki dana yang cukup dahulu sebelum membeli rumah. Bisa juga dengan mengambil cicilan KPR, namun pastikan melakukan perencanaan terlebih dahulu.
  • Ketika memilih rumah tipe cluster maka anda harus mengetahui informasi seputar pengembang rumah. Anda harus pilih pengembang yang terpercaya dengan mengetahui bagaimana rekam jejak pengembang tersebut, lisensi hukum hingga status tanah apakah legal atau tidak.
  • Lokasi rumah juga sangat penting diperhatikan saat cari rumah cluster. Anda wajib melakukan survei terlebih dahulu ke lokasi untuk melihat langsung bangunan dan lingkungan yang ada di sekitar rumah.

Itu tadi beberapa keuntungan yang bisa didapatkan ketika memilih membeli rumah cluster. Bagi yang berencana membeli rumah cluster, maka Anda bisa menemukannya dengan mudah lewat situs properti terbaik di Indonesia, Rumah.com. Rumah.com akan membantu Anda untuk menemukan rumah tipe cluster sesuai dengan lokasi yang diinginkan. Dan sudah pasti Anda bisa menemukan rumah cluster dengan fasilitas yang lengkap dan lokasi strategis hanya di Rumah.com.